Tuesday, January 16, 2007

Untuk R

Thanks ya...semoga masih ada di dunia ini pertemanan yang tidak selalu hanya diukur dari materi dan gaya hidup. aku sudah capek!
(by R ; 15 Januari 2007 , 20:29:45)


kapan kita bertemu? belum pernah! 8 bulan pertemanan hanya kita jalin lewat sms singkat dan telepon sekali waktu. kau kawan imajiner, tapi nyata adanya. berkawan denganmu aku bisa jujur menjadi diriku sendiri, seperti kamu menjadi dirimu sendiri. tanpa harapan berlebih , tanpa tuntutan harus saling menyesuaikan diri, karena kita berteman berdasarkan kebutuhan-bukan gurauan.

bukan kita tak ingin bertemu, saat kau senggang-aku selalu tak bisa menyisihkan waktu. sebaliknya, sementara kau sibuk- aku yang punya waktu untuk bertemu denganmu. sudahlah, memang belum waktunya kita bertemu, toh kita tetap merasakan getaran rindu saat salah satu dari kita tidak lama mendengar kisah masing-masing.

tiga bulan lalu saat kau kecelakaan, aku sangat cemas dan berniat mengunjungimu. sms-mu membuatku sadar, kau tak menganggapku sekedar pelengkap, kau menganggapku teman yang sesungguhnya. aku memang tak selalu memberimu nasehat terbaik, tapi percayalah selalu ada ruang bagimu untuk berbagi, ada waktu bagimu untuk bercerita karena sejak awal aku sudah percaya, kau akan menjadi salah satu sahabatku.

percayalah, masih banyak persahabatan yang indah dan tulus! kau pikir aku punya apa untuk menjadikanmu sahabat? aku bukan orang berlebih baik dari segi materi dan gaya hidup. aku hanya punya hati, itupun tak seberapa. yang kupunya hanya ketulusan untuk berbagi kepada kamu dan sahabat-sahabatku yang bisa dihitung dengan jari. bagiku, itu sudah lebih dari cukup.

semoga hari ini kau diliputi kedamaian karena pekerjaanmu menuntut kesehatan fisik dan mentalmu. jangan sampai sakit ya! bagilah gundahmu untukku! seperti kubilang, selalu ada ruang untukmu!

thanks, tanpa kau sadari, akupun belajar banyak darimu. belajar mensyukuri hidup dan persahabatan!

at 3:53 PM

11 Comments:

Blogger tjahaju said...

nice philosophy ^_^

8:07 PM  
Blogger kodokijo said...

uhuy..kenalin atuh Gus :P

11:35 PM  
Anonymous Anonymous said...

waaah... kenek opo kang?
kok mikir mbulet ngono... perlu pengalihan kuwi... need a distraction... piye nek kopdar maneh :P

6:57 PM  
Blogger RoSa said...

"R" ini maksudnya RoSa yah Mas???

kqkqkqkqkqk :D

*kaburrrrrrrrrrrrrrrr

9:16 AM  
Blogger L. Pralangga said...

It takes courage, open-heart and a mixture of optimistic thoughts and willingness to engage further into this kind of friendship..

'for me, 'been there, done that and still doing it.. :)

It surely is nice to have been visiting here and seeing your updates..

Kind regards from West Africa

12:24 PM  
Blogger Unknown said...

nah, gitu dong. cerita persahabatan.

7:22 AM  
Anonymous Anonymous said...

yah...
saya pernah merasakannya
T_T
kita senasip

*tepuk2 bahunya mas bagus*

5:25 PM  
Anonymous Anonymous said...

Untukku mana mas, ???

Untuk "I" hehehehe

9:06 PM  
Anonymous Anonymous said...

udahlah massss.....jangan sedih gituuuu...ntar tambah jelek lhooo
*kabuuurrr*

11:06 PM  
Blogger unai said...

sebuah pertemanan yang indah...meski teman imajiner..namun terasa nyata adanya

7:25 PM  
Anonymous Anonymous said...

jadi inget dulu waktu kecil punya temen imajiner juga hihihii tapi ra iso smsan "ra nyambung yo ben :p"

10:21 PM  

Post a Comment

<< Home

  • didats